Muhammadiyah Tak Dukung Calon Tertentu di Pilbup Karanganyar
KARANGANYAR - Pimpinan Cabang (PC) Muhammadiyah Karanganyar, Jawa Tengah, memutuskan untuk tidak terlibat secara langsung dalam politik praktis, termasuk dalam pemilihan bupati Karanganyar. Alasannya, politik sangat rentan suap menyuap.Namun, ormas Islam terbesar yang didirikan KH Achmad Dahlan itu mempersilahkan anggotanya untuk memihak atau mendukung salah satu pasangan calon di Pilbup Karanganyar yang akan digelar pada 22 September 2013.Hal ini disampaikan Pimpinan Cabang (PC) Muhammadiyah Karanganyar, Muhammad Samsuri, saat menerima Bakal Calon yang diusung PDIP, Paryono - Dyah Shintawti, di Balai Muhammadiyah, Papahan, Tasikmadu, Karanganyar, Jawa Tengah, Kamis (25/7/2013).Samsuri menegaskan, pihaknya tidak memasang target di Pilbup Karanganyar, yang merupakan Pemilukada terakhir sebelum pemilu legislatif dan Pemilihan Presiden tersebut.Muhammadiyah lebih memilih rasionalitas, yaitu siapa yang dikehendaki masyarakat untuk memimpin Karanganyar."Artinya Muhammadiyah tidak akan mendukung orang per-orang. Siapa saja silahkan maju dan Muhammadiyah membebaskan semua anggotanya jika ingin mencalonkan diri atau hanya sekadar mendukung pasangan calon saja, karena itu hak mereka. Muhammadiyah tidak ingin terlibat politik pragtis," tegasnya.Sementara itu pasangan yang diusung partai besutan Megawati itu sempat menggelar dialog dengan warga Muhammadiyah. Bakal Calon Bupati yang masih menjabat sebagai Wakil Bupati Karanganyar itu optimis bisa mengalahkan pasangan lainnya, termasuk bakal calon yang diusung Partai Golkar yang kebetulan kader Muhammadiyah, Juliatmono. "Kami ini punya mesin politik yang siap digerakkan kapan saja. Roda organisasi partai juga terus bergerak. Jadi kami tak akan bergantung pada nasib orang untuk menang," papar Paryono di hadapan warga Muhammadiyah.
(kem)
0 komentar:
Posting Komentar
Jangan lupa tinggalkan komentar disini. . . ,
demi kebaikan bersama